Text
PERANAN MOTIVASI DALAM MENINGKATKAN KINERJA KARYAWAN PADA PT PENERBIT DUTA PALEMBANG
Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran, data dan informasi yang diperlukan untuk mengetahui sejauh mana peranan motivasi terhadap dalam upaya meningkatkan kinerja karyawan PT. Penerbit Duta Palembang. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan data primer dengan menggunakan riset lapangan pada sumber yang diteliti, antara lain wawancara kepada staf dan karyawan bagian bersangkutan, ihra data sekunder yaitu metodologi dengan mempelajari literatur-literatur, membaca baku, laporan-laporan yang ada hubungannya dengan penelitian ini. Peneliti juga menggunakan teknik analisis secara deskriptif kualitatif yaitu membandingkan antara teori yang ada hubungannya dengan semua fakta dan data pada penelitian ini. Terdapat dua variabel yaitu motivasi dan kinerja karyawan. Hasil penelitian menunjukkan pentingnya kebijakan pemberian kompensasi terhadap karyawan, sehingga dapat menimbulkan rasa kepuasan dari para karyawan yang ada. Mempertahankan kebijakan dalam pemberian kompensasi finansial kepada karyawan berupa gaji, upah, komisi dan bonus dan sistem pemberian gaji berdasarkan masa kerja karyawan. Karena adanya kebijakan tersebut akan dapat meningkatkan semangat dan gairah kerja karyawan dalam menjalankan aktivitasnya.
SK0000056 | Perpustakaan Pusat Unitas (Skripsi Ekonomi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain