Text
PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA SISWA (LKS) BERBASIS INKUIRI TERBIMBING UNTUK MEMFASILITASI PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA SMP/MTs KELAS VIII
ABSTRAK
PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA SISWA (LKS) BERBASIS INKUIRI
TERBIMBING UNTUK MEMFASILITASI PEMAHAMAN KONSEP
MATEMATIS SISWA SMP/MTs KELAS VIII
Oleh
Meylisa
Lembar Kerja Siswa (LKS) merupakan salah satu bahan ajar yang dapat
digunakan untuk membantu proses pembelajaran. LKS yang biasa digunakan di
sekolah merupakan terbitan dari penerbit yang hanya berisi materi, contoh soal,
dan soal-soal sehingga diperlukan pengembangan LKS yang memuat aktifitas
belajar siswa secara langsung dalam menemukan dan menerapkan konsep
matematika. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kelayakan LKS
Berbasis Inkuiri Terbimbing untuk memfasilitasi pemahaman konsep matematis
siswa SMP/MTs kelas VIII materi Relasi dan Fungsi. Metode yang digunakan
dalam penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan. Model yang digunakan
adalah pengembangan model 4D yang dikembangkan oleh S. Thiagarajan,
Dorothy S. Semmel, dan Melvyn I. Model ini terdiri atas 4 tahap utama yaitu:
Define, Design, Develop, dan Disseminate. Metode dan model ini dipilih karena
bertujuan untuk menghasilkan produk berupa LKS. Produk yang dikembangkan
kemudian diuji kelayakannya dengan validitas. Setelah dilakukan validasi ahli
kemudian dilakukan uji coba untuk mengetahui hasil pengembangan LKS yaitu
dengan penelitian One-to-one, tahap uji coba diberikan kepada satu orang siswa
dengan tingkatan kamampuan sedang. Pemilihan siswa dilakukan dengan teknik
Purposive Sampling. Hasil validasi pengembangan LKS Berbasis Inkuiri
Terbimbing dari validator ahli media, ahli materi, ahli bahasa, dan siswa didapat
rata-rata keseluruhan 3,603077 dengan kriteria sangat baik atau persentase
90,07% dengan kriteria valid yang artinya layak digunakan. Sedangkan hasil
validasi siswa mengenai kemenarikan LKS Berbasis Inkuiri Terbimbing adalah
sebesar 3,72 dengan kriteria sangat menarik.
Kata kunci : LKS, Inkuiri Terbimbing, Pemahaman Konsep
SK0000081 | Perpustakaan Pusat Unitas (Skripsi Keguruan dan Ilmu Pendidikan) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain